Temui Tenaga Pendidik di Pucuk Rantau, Ini Keluhan Yang Diterima Bupati Mursini
Sementara Bupati mengungkapkan pertemuan dengan guru, dan tenaga pendidik se Kecamatan Pucuk Rantau, adalah upaya mendengarkan berbagai masukan, guna untuk dicarikan solusinya dari semua persoalan tersebut.
"Sehingga kualitas pendidikan di Kecamatan Pucuk Rantau meningkat ke depannya atau dari tahun sebelumnya. Saya mengharapkan guru ketika mengajar, dilakukan dengan penuh ikhlas," harapnya.
Di samping itu juga senantiasa meningkatkan kompetensi diri pribadi. Cara paling mudah dilakukan adalah meluangkan waktu minimal 1 jam setiap harinya untuk membaca, selain itu tentunya mengikuti berbagai pelatihan yang disediakan pemerintah.
Bupati juga meminta agar guru bisa menjadi contoh atau teladan yang baik bagi anak didik, maupun masyarakat di tempat tinggal masing-masing. "Para guru harus bisa menjadi contoh yang baik di sekolah maupun lingkungan masyarakat," pesannya.
Bupati juga menyampaikan pada tahun anggaran 2019, Pemkab Kuansing akan berupaya meningkatkan kesejahteraan ASN."Intinya kita akan meningkatkan kesejahteraan ASN. Bagi yang berprestasi dan berkinerja baik akan kita berikan reword, dan bagi yang tidak disiplin dan berkinerja tidak baik juga akan kita kenakan sangsi atau panishman," urainya.
Sedangkan Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kuansing Jupirman, meminta para guru agar dapat merencanakan program pembelajaran selama setahun, kemudian mencapai target yang sudah dibuat tersebut.