Menu

Selain Durian J-Queen, Ada Jenis Lain yang Harganya Fantastis

Muhammad Iqbal 28 Jan 2019, 12:43
Durian Kanyao
Durian Kanyao

RIAU24.COM - Baru-baru ini, masyarakat Indonesia dihebohkan dengan adanya durian dengan harga Rp 14 juta di Supermarket Plaza Asia, Tasikmalaya. Namanya adalah durian J-Queen.

Tapi tahukah anda, selain durian J-Queen, ada juga jenis durian dari negara lain yang harganya selangit. Bahkan di Thailand pernah ada pelelangan durian dengan harga yang fantastis.

Dilansir dari Liputan6.com, Minggu, 27 Januari 2019, di tahun 2017 lalu, durian Kanyao dilelang di Nonthaburi, Thailand. Pelelangan ini bertujuan untuk mengumpulkan dana bagi sebuah panti asuhan di distrik Pak Kret. Kanyao merupakan rajanya durian di Thailand dan termasuk varietas termahal.

Harga Kanyao pada tahun 2016 dab paling mahal sebesar 210.000 baht atau setara Rp 93,5 juta. Pemilik restoran Ban Bang Khen, Sompong Pisankitvanich, menawarkan tawaran tertinggi untuk durian Kanyao. Durian Kanyao berhasil dilelang seharga 2,05 juta baht atau setara Rp 91,3 miliar.

Durian Kanyao sendiri ditanam oleh Somnuek Hanjaithai. Dia menanam sekitar 1.000 durian Kanyao di Bang Rak Noi, distrik Muang. Somneuk memang dikenal sebagai penghasil durian terbaik di Thailand.

Bahkan, lebih dari 90 persen durian milik Somneuk telah dipesan oleh banyak klien. Sebagian besar klien merupakan pejabat senior dan berpenghasilan tinggi. Mereka ingin menikmati buah dengan tekstur ringan dan aroma durian yang sangat harum.

Halaman: Lihat Semua