Alamak, Segini Dana yang Harus Disiapkan Madrid Jika Ingin Rekrut Neymar
RIAU24.COM - Real Madrid hancur lebur musim ini. Dari kemungkinan meraih beberapa trofi, Los Blancos mungkin hanya kebagian satu, yaitu Piala Dunia Klub. Sedangkan sisanya, mulai Liga Spanyol, Copa del Rey dan Liga Champions, bisa dikatakan sudah tak mungkin lagi menggapainya.
Banyak yang menilai, kondisi ini terjadi sebagai buntut pindahnya Cristiano Ronaldo ke Juventus saat bursa transfer musim panas lalu. Akibat perpindahan itu, Madrid seolah kehilangan nyawa saat berada di lapangan.
Sebagai gambaran, ketika masih memiliki Cristiano Ronaldo mulai dari 2009 hingga 2018, Real Madrid bisa memperoleh 15 trofi domestik dan internasional.
Salah satu bintang Real Madrid sendiri, Luka Modric, mengakui timnya merindukan figur CR7.
"Tidak adanya Cristiano adalah sesuatu yang akan dirasakan oleh setiap tim. Menemukan pengganti Cristiano hampir mustahil," akunya.
"Mengingat apa yang dia lakukan untuk kami dan klub ini, kami merindukan Cristiano. Klub ingin pemain lain menebus apa yang dia lakukan, hal itu tidak mudah," tambahnya dilansir bola, Jumat 8 Maret 2019.