Menu

Meski Kerap Dikecam, Israel Terus Saja Gerogoti Yerussalem Dari Bawah Tanah

Siswandi 10 Jul 2019, 11:51
Kompleks Masjid Al Aqsa di Palestina yang kian terancam akibat tindakan semena-mena Zionis Israel. Foto: int
Kompleks Masjid Al Aqsa di Palestina yang kian terancam akibat tindakan semena-mena Zionis Israel. Foto: int

RIAU24.COM -  Hingga saat ini, pemerintah zionis Israel masih saja menggerogoti Yerussalem dari bawah tanah. Hingga saat ini, aktivitas pengeboran terowongan bawah tanah di kawasan itu terus saja berlanjut. Kecaman pun terus berdatangan, baik dari kubu Palestina mau pun masyarakat Israel sendiri. Perbuatan itu dinilai tak beralasan dan diduga kuat ada motif politik di belakangnya.

Yang paling parah, pada akhirnya, pengeboran itu bisa berdampak fatal terhadap Masjid Aqsa, yang merupakan salah satu tempat suci bagi kaum muslim di seluruh Dunia.

Namun yang begitu kasat di depan mata, adalah warga Palestina  yang merasakan langsung dampaknya. Rumah warga Palestina di kawasan itu mulai rusak, sejak pengeboran dilakukan tahun 2000 lalu.

Salah satunya, diungkapkan Fayyad Abu Rmeleh, warga Palestina berusia 60 tahun, yang mentap di kawasan Wadi Hilweh Silwan di Yerusalem Timur.

Setiap hari, ia harus mendengar derum pengeboran terowongan di bawah bangunan rumahnya. Pengeboran itu telah mengakibatkan dinding rumahnya retak. Ia khawatir bila aktivitas pengeboran terus berlanjut, rumahnya bakal runtuh.

"Ini membahayakan hidup kami. Di manapun Anda menoleh, Anda menemukan celah baru (di dinding)," ungkapnya, dilansir Aljazirah, Selasa 9 Juli 2019.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua