Menu

Rapat dengan DPR, Anies Baswedan Dikritik Rano Karno Soal Kemampuannya di Bidang Ini

Satria Utama 28 Feb 2020, 07:30
Anies Baswedan
Anies Baswedan

RIAU24.COM -  Anggota Komisi X Fraksi PDI Perjuangan Rano Karno menilai, ada persoalan komunikasi yang harus dibenahi oleh Anies terkait revitalisasi Taman Ismail Marzuki (TIM). Hal ini disampaikannya saat rapat dengar pendapat (RDP) dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid yang digelar komisi X DPR RI. 

"Saya anggap adalah komunikasi yang kurang berjalan, contoh pak gubernur. Dalam keputusan gubernur ini, Pusat Kesenian Jakarta TIM yang selanjutnya disebut PKJT TIM adalah berupa lahan. Jadi, TIM itu hanya sebuah lahan, seniman enggak ada di situ. Jadi, waduh kita ada di mana? Ini ada ketakutan," ujar pemeran si Doel Anak Sekolahan ini di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (27/2).

Anggota Komisi X dari Fraksi Partai Golkar Hetifah Sjaifudian juga mengkritisi komunikasi yang dilakukan Anies. Dia bahkan membandingkan gaya komunikasi Anies dengan gaya komunikasi mantan gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi).

"Saya kira Pak Gubernur harus lebih aktiflah berkomunikasi seperti pengalaman Pak Jokowi waktu itu. Saya kebetulan empat tahun mengamati bagaimana proses pemindahan PKL," kata Hetifah.

Hetifah menjelaskan, ketika itu Jokowi berkomunikasi dengan para pedagang yang hendak direlokasi dengan sangat spesifik. Bahkan, sampai menghitung panjang jalan yang dibangun agar memudahkan para pedagang berjualan di tempat yang baru.

"Itu juga harus dilakukan, seperti misalnya berapa jumlah kursi di gedung teater, itu sampai ke hal-hal yang spesifik," ujar dia.

Halaman: 12Lihat Semua