Menu

Peduli Warga Terdampak Covid-19, PT IKS Serahkan Bantuan Sembako di Kampung Pinang Sebatang Timur

Lina 4 May 2020, 18:01
Peduli Warga Terdampak Covid-19, PT IKS Serahkan Bantuan Sembako di Kampung Pinang Sebatang Timur (foto/lin)
Peduli Warga Terdampak Covid-19, PT IKS Serahkan Bantuan Sembako di Kampung Pinang Sebatang Timur (foto/lin)

RIAU24.COM - SIAK- Sebagai wujud kepedulian kepada warga yang terdampak secara sosial dan ekonomi di saat Pandemi Covid-19, PT Indah Kasih Samudra (IKS) menyalurkan bantuan sembako dan masker di Dusun Pertiwi Kampung Pinang Sebatang Timur. Bantuan tersebut diterima secara simbolis oleh Bupati Siak Alfedri, yang diserahkan oleh Direktur Utama PT IKS Widodo.

zxc1


Bantuan sembako yang dibagikan kepada warga tersebut berjumlah 205 paket, yang terdiri dari beras 10 kg, mie instan 1 kotak, gula dan minyak goreng, serta masker sebanyak 200 lembar.

Bupati Siak Alfedri didampingi Camat Tualang Zalik Effendi dan Penghulu Kampung Pinang Sebatang Timur Hery Suparjan usai menerima bantuan mengatakan, pihaknya melalui Pemerintah Kecamatan Tualang dan Kampung akan mendistribusikan bantuan kepada warga yang telah terdata sebagai penerima di dua lokasi, yaitu Dusun Pertiwi dan Bunut.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua