Subhanallah, Inilah Orang Yang Akan Bangkit dengan Wajah Bahagia Pada Hari Kiamat
RIAU24.COM - Bagi orang yang banyak berbuat dosa maka akan dibangkitkan dengan wajah yang hitam dan suram. Namun ada pula yang dibangkitkan dengan wajah putih berseri dan ceria karena amalan yang telah mereka kumpulkan selam di dunia.
Lantas, siapa sajakah orang yang akan dibangkitkan dengan wajah berseri lagi ceria tersebut, melansir dari Infoyunik berikut informasi selengkapnya.
1. Orang yang Saat Waktu Salat Tiba Telah Berada di Masjid dan Berwudhu Sebelum Adzan Berkumandang
Orang pertama yang datang dengan wajah ceria saat hari kebangkitan adalah mereka yang saat waktu salat tiba sudah berada di masjid dan mereka berwudhu sebelum adzan berkumandang. Mereka akan datang dengan wajah berseri-seri laksana matahari yang memancarkan cahaya terang benderang. Seperti biasa, para malaikat pun bertanya kepada mereka, “Amalan apa yang telah kalian lakukan selama hidup di dunia?” Mereka menjawab, “Kami secara tekun mengikuti shalat berjamaah. Setiap waktu shalat tiba, kami telah siap di masjid, sebelum azan dikumandangkan.
2. Orang yang Rajin Salat Berjamaah dan Mengambil Wudhu Sebelum Adzan
Selain golongan di atas, ada pula golongan orang yang wajahnya ceria saat dibangkitkan di hari kiamat yakni mereka yang rajin salat berjamaah dan mereka berwudhu sebelum adzan berkumandang. Orang yang wajahnya berseri-seri laksana rembulan yang memancarkan sinar terangnya. Para malaikat bertanya, “Apakah yang kalian kerjakan sewaktu hidup di dunia?” Jawab mereka, “Kami selalu mempersiapkan diri untuk shalat berjamaah. Jauh sebelum azan dikumandangkan, kami telah berwudhu.”