Fahri-Fadli Terima Bintang Jasa dari Jokowi, PA 212: Doakan Mereka Tetap Kritis
RIAU24.COM - Sesuai rencana, pada hari ini Kamis 13 Agustus 2020, politikus Fahri Hamzah dan Fadli Zon akan menerima penghargaan Bintang Mahaputera Nararya dari Presiden Jokowi di Istana Merdeka. Hal itu sempat disorot berbagai pihak, karena keduanya dikenal sebagai tokoh yang kritis terhadap pemerintahan Jokowi.
Hal itu juga mendapat tanggapan dari Persaudaraan Alumni (PA) 212. Seperti diketahui, PA 212 dan Fahri-Fadli pernah sama-sama berjuang pada Pilpres 2019 untuk memenangkan pasanganPrabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Menurut Ketua Umum PA 212, Slamet Maarif, pihaknya berharap pemberian bintang tanda jasa itu, tidak melunturkan sikap kritis kedua politikus itu. "Doakan mereka masih idealis dan kritis terhadap penguasa. Agar tidak muncul kediktatoran maka penguasa harus dikritisi," katanya, dilansir detik, Kamis 13 Agustus 2020.
"Kita bisa sama sama melihat mana yang tetap istikamah, mana yang tetap idealis dan mana yang tetap kritis," tambahnya.
Sesuai rencana, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan Tanda Kehormatan Republik Indonesia kepada 55 tokoh yang dianggap layak. Dua di antaranya adalah Fahri Hamzah dan Fadli Zon. Tokoh lain yang menerima penghargaan itu adalah mantan Wakil Ketua MPR Agus Hermanto dan Mantan Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang (OSO) serta 22 tenaga medis yang gugur saat menangani virus Corona (COVID-19) juga diberikan bintang jasa.
Dipilihnya kedua tokoh yang dikenal kritis terhadap pemerintahan Jokowi, sempat menimbulkan respon beragam di kalangan masyarakat. Ada yang setuju, ada juga yang meminta keduanya menolak penghargaan itu.