Kol Jumbo Tumbuh Subur di Palestina, Netizen: Tanah yang Diberkahi Allah

Kol Jumbo Tumbuh Subur di Palestina, Netizen: Tanah yang Diberkahi Allah (foto/int)
RIAU24.COM - Negara Palestina sejak lama dikenal sebagai tanah yang subur. Banyak tanaman buah hingga sayuran tumbuh dengan ukuran jumbo.
Abdillah Onim, aktivis kemanusiaan Gaza, Palestina asal Indonesia mengunggah dirinya panen kubis atau kol. Abdillah atau biasa disapa Bang Onim unggah foto dirinya memegang kol jumbo di kedua tanggannya.
"Kubis atau kol. Hijaunya MasyaAllah, ini di Palestina," tulis @bangonim beberapa waktu lalu.
Langsung saja netizen atau warganet berikan komentarnya. @diazazra: "Alhamdulilah. Semoga Palestina selalu dalam lindungan ALLAH SWT."
Baca juga: Ahmed al-Sharaa dari Suriah Menandatangani Konstitusi Transisi, Melarang Pemuliaan Rezim Assad
@ilhamdi.taufik: "Tanah yang di rahmati Allah SWT, Masyaa Allah Senang nya hati ini!"
@dilaluzz: "Masya Allah jika tanah yg diberkahi oleh Allah SWT, apapun yg d tanam pasti subur."