Disebarkan Hingga Kesekolah, LAMR Bengkalis Sedang Menyususn Buku Adat Istiadat Melayu
RIAU24.COM -BENGKALIS - Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Bengkalis sedang menyusun buku batang tubuh adat istiadat melayu Bengkalis. Buku yang tengah disusun ini nantinya berisi adat istiadat dilakukan masyarakat melayu Bengkalis mulai dari lahir hingga meninggal dunia.
Untuk memastikan buku yang dibuat menghimbun seluruh adat istiadat yang ada di masyarakat Melayu Bengkalis, LAMR Bengkalis melaksanakan Forum Grup Diskusi (FGD) dengan mengundang sejumlah stake holder terkait.
Mereka yang hadir mulai dari tokoh masyarakat, pemuda, tokoh wanita dan semua yang bergelut dalam adat istiadat melayu Bengkalis.
FGD diselenggarakan Kamis 11 November 2021 kemarin pagi hingga siang yang dilaksanakan di gedung LAMR Bengkalis di jalan Pramuka Bengkalis.
Ketua tim penyusun Riza Pahlefi mengatakan melalui FGD ini pihaknya ingin menghimbun masukan masukan untuk menyempurnakan buku yang akan diterbitkan.
"Kita sudah bekerja sejak bulan Maret 2021 lalu dan mengali narasumber dari tokoh tokoh masyarakat, tokoh tokoh adat dan orangtua yang selama ini bergelut dibidang adat istiadat. Saat ini dilakukan FGD untuk penyempurnaan," ungkap Riza Fahlevi