Menu

Mengenal Gua Hira, Tempat Nabi Muhammad SAW Menerima Wahyu Pertama

Amastya 8 Aug 2022, 09:32
Gua Hira, tempat Nabi Muhammad terima wahyu pertama kalinya dari Allah SWT yang berlokasi di Jabal Nur, Makkah, Arab Saudi /okezone.com
Gua Hira, tempat Nabi Muhammad terima wahyu pertama kalinya dari Allah SWT yang berlokasi di Jabal Nur, Makkah, Arab Saudi /okezone.com

Agar tidak kelelahan menuju Gua Hira, jemaah bisa mengatur ritme perjalanan dan tidak perlu memaksakan untuk cepat sampai ke puncak.

Dalam jalur menuju Gua Hira terdapat beberapa check point untuk beristirahat dan tempat berteduh dari cuaca panas. Untuk mendaki Jabal Nur disarankan pada pagi hari agar cuaca tidak terlalu panas.

Pada saat menuju Jabal Nur, jemaah bisa menikmati pemandangan kota Makkah dari atas. Terlihat Zamzam Tower menjadi pembeda ketika sudah sampai di puncak Jabal Nur. Diketahui Zamzam Tower menjadi landmark kota Makkah, yang berupa bangunan yang tinggi dibandingkan bangunan disekitarnya

Puncak Jabal Nur

Puncak Jabal Nur cukup luas yang mana di beberapa sisi terdapat pagar dari batu atau besi yang menjadi pegangan. Ada ruangan cukup luas untuk beristirahat bagi 10-15 orang.

Untuk menuju Gua Hira, kita bisa turun sedikit saja tidak terlalu jauh dari puncak Jabal Nur dan jalannya cukup terjal. Di depan Gua terdapat tulisan ‘Gua Hira’ untuk memudahkan jemaah menemukan Gua tersebut.

Halaman: 345Lihat Semua