Sejarah Masjid Sunda Kelapa, Masjid Tanpa Kubah di Menteng
Dari segi arsitektur, bangunan Masjid Agung Sunda Kelapa ini cukup unik karena bagian atapnya tidak memiliki kubah dan bentuknya serupa kapal.
Bukan tanpa alasan, Reno mengatakan bahwa pada saat itu kubah dianggap sebagai ciri arsitektur dari Timur Tengah.
Sementara orang yang tinggal di kawasan Menteng lebih modern dan merasa tidak perlu kubah.
"Yang penting space-nya bagus dan menghindari tiang. Bangunan yang menggunakan kubah itu harus menggunakan tiang sebagai penopang," katanya.
Reno menilai, tiadanya kubah di Masjid Agung Sunda Kelapa kini menjadi kelebihan karena ruangan utama masjid terasa lebih lapang tanpa terhalang tiang penopang tugu. ***