Menu

Koster Larang Pendakian Gunung di Bali, Pemandu Menolak Tegas, Ini Alasannya

Devi 3 Jun 2023, 14:34
Koster Larang Pendakian Gunung di Bali, Pemandu Menolak Tegas, Ini Alasannya
Koster Larang Pendakian Gunung di Bali, Pemandu Menolak Tegas, Ini Alasannya

RIAU24.COM - Kebijakan Gubernur Bali Wayan Koster yang melarang pendakian gunung di Pulau Dewata menjadi polemik. 

Para pemandu menolak rencana itu, tetapi bandesa adat menyetujuinya.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Gunung Abang Erawang I Nengah Suratnata meminta Koster mengkaji larangan pendakian gunung. 

Selama ini, para pemandu menyadari gunung memang sakral dan sudah semestinya dijaga. Tetapi, larangan pendakian adalah lain soal.

"Menjaga kesucian gunung menjadi komitmen kami. Namun, saat menjaga kesucian (gunung), kami berharap ada ruang agar pariwisata tetap jalan," kata Suratnata.

Menurut Suratnata, dampak ekonomi dari pendakian di kawasan Gunung Abang Erawang terbilang besar. Para pendaki juga membantu ekonomi warga setempat pulih dari pandemi COVID-19.

Halaman: 12Lihat Semua