Menu

Polda Papua Sebut Kondisi Dogiyai saat Ini Konsudif Usai Kerusuhan 

Zuratul 15 Jul 2023, 12:40
Polda Papua Sebut Kondisi Dogiyai saat Ini Konsudif Usai Kerusuhan. (detik.com/Foto)
Polda Papua Sebut Kondisi Dogiyai saat Ini Konsudif Usai Kerusuhan. (detik.com/Foto)

Benny menuturkan massa sempat melakukan penyerangan terhadap aparat keamanan saat melakukan pengamanan TKP di Kampung dan Bandara Moanemani, ketika akan mengevakuasi tiga personel yang terluka akibat terkena panah.

"Ketika personel melakukan pengamanan di Bandara Moanemani, sekelompok massa menyerang anggota yang akan mengevakuasi korban. Evakuasi korban menggunakan helikopter berhasil dilakukan dan saat ini ketiganya sudah berada di RSUD Nabire," jelas Benni.

zxc2  

Kerusuhan di Dogiyai berawal saat mobil berisi anggota Satgas Damai Cartenz hendak mengantar salah satu petugas yang sakit untuk berobat ke RSUD Paniai.

Mobil itu lalu diadang sekelompok warga yang tidak dikenal ketika melintas di kampung Idakebo, Distrik Kamu Utara.

Saat kendaraan tersebut berhenti, tiba-tiba ada kelompok orang tak dikenal melakukan penyerangan dengan melempar kapak ke arah mobil hingga menyebabkan kaca pecah dan mengenai anggota di dalam mobil tersebut.

Sambungan berita:  
Halaman: 123Lihat Semua