Menu

PT RAPP Dukung Penurunan Stunting di Siak

Devi 10 Jul 2023, 10:26
PT RAPP Dukung Penurunan Stunting di Siak
PT RAPP Dukung Penurunan Stunting di Siak

RIAU24.COM - PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang merupakan bagian dari grup APRIL melalui komitmen APRIL 2030 telah berkomitmen mendukung Pemerintah Kabupaten Siak dalam mencanangkan program penurunan angka stunting.

Dukungan yang diberikan PT RAPP adalah dengan memberikan pendampingan dan juga sejumlah langkah telah dilakukan di antaranya mendukung peralatan posyandu berupa pengadaan alat antropometri kit.

Perwakilan PT RAPP, Risna Uli Arwan mengatakan, berdasarkan Perpres Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting secara nasional ditargetkan capaian angka prevalensi stunting 14 persen. Saat ini sesuai SSGI Tahun 2022 Kabupaten Siak berada di angka prevalensi stunting 22 persen.

Halaman: 12Lihat Semua