Menag Yaqut Sindir Oknum Kelompok 'Pengkhianat' yang Manfaatkan Nama Gus Dur
RIAU24.COM -Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyinggung soal kelompok pecinta hingga pengkhianat yang memanfaatkan nama besar Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
Hal itu disampaikan Yaqut saat memberi sambutan dalam acara launching logo dan tema hari santri 2023 di Kantor Kemenag, Jakarta, Jumat (6/10).
Awalnya, Yaqut mengatakan kalangan santri memiliki jejak sejarah dalam perjalanan Indonesia.
Ia menyinggung peristiwa resolusi jihad yang dikeluarkan oleh Hasyim Asy'ari pada 22 Oktober 1945.
"Ketika Indonesia merdeka kemudian negara penjajah, sekutu ingin kembali menjajah Indonesia, santri juga tampil ke depan untuk mempertahankan Indonesia yang kemudian kita kenal dengan resolusi jihad yang ditakbirkan oleh Hadratussyeikh Hasyim Asy'ari yang melibatkan semua santri," ujar Yaqut.
Atas dasar sejarah itu, menurutnya, wajar jika pemerintah memberi apresiasi dengan menetapkan 22 Oktober sebagai hari santri.