Nyawa Pasien RS Gaza Terancam, Generator RS Akan Mati dalam 24 Jam
Sementara Rumah Sakit Indonesia (RSI) di Jalur Gaza juga kian kritis dengan harus bertahan dengan mengandalkan satu generator pembangkit listrik.
Relawan organisasi kemanusiaan MER-C, Fikri Rofiul Haq, mengatakan saat ini pemakaian listrik di ruangan-ruangan pasien harus dikurangi demi menghemat bahan bakar.
Baca juga: Pemimpin Korea Selatan Mengambil Kelas Golf Untuk Mempersiapkan Pertemuan Dengan Donald Trump
"Saat ini ruangan-ruangan pasien dikurangi pemakaian listrik demi hemat bahan bakar. Yang diutamakan listrik di lantai satu, karena ada ruang gawat darurat," kata Fikri dalam pesan audio yang diterima CNNIndonesia, Jumat (3/11).
Israel memblokade penyuplaian bahan bakar di Jalur Gaza.
Israel berdalih bahan bakar akan sangat membantu pergerakan Hamas.
(***)