Menu

Pelajar SMK Dapat Edukasi Tentang Tabungan Simpel dan Haji Muda BRK Syariah

Alwira 31 May 2024, 18:17
Usai kegiatan Fun Trip pelajar SMK di BRK Syariah
Usai kegiatan Fun Trip pelajar SMK di BRK Syariah

Selanjutnya tabungan haji muda ini diminati pelajar yang ingin berangkat ke tanah suci di usia muda. Cukup dengan setoran awal Rp.100 ribu mereka sudah dapat membuka rekening tabungan Haji Muda. Selanjutnya pelajar bisa melakukan setoran lanjutan mulai dari Rp.20 ribu dan tabungan ini bebas biaya administrasi bank.

“Tabungan ini sudah bisa dibuka sampai usia 17 tahun. Dengan menabung secara rutin dan disiplin, ini tidak akan memberatkan pelajar untuk mencapai target dana setoran awal BPIH sebesar Rp.25 juta. InsyaAllah, ananda semua dapat berangkat menjalankan rukun islam kelima di usia yang masih muda, sehat dan kuat mengikuti rangkaian ibadah,” ujar Ekalusi.

Kepala Sekolah SMK Multi Mekanik Masmur Pekanbaru, Desmarni didampingi Wakil Ketua BKK, Eka mengatakan kerjasama sekolah dengan BRK Syariah sudah terjalin sejak lama. Mulai dari pembayaran payroll tenaga pengajar hingga pembiayaan. Kerjasama ini akan terus berlanjut bahkan akan ditingkat dengan tabungan Simpel peserta didik.

“Kami sangat mengapresiasi kerjasama yang sudah terjalin selama ini dengan pihak BRK Syariah. Pelajar banyak mendapatkan edukasi tentang perbankan. Dengan kegiatan fun trip yang kami laksanakan tadi, pelajar dapat melihat langsung aktifitas layanan di perbankan dan hal-hal lainnya tekait perbankan. Anak-anak sangat senang diajak room tour oleh pihak bank,” kata Desmarni menambahkan.ADV

Halaman: 12Lihat Semua