Menu

Khidmat dan Meriah, Peringatan HUT ke-79 RI di Riau Kompleks Penuh Semangat Kebersamaan

Devi 18 Aug 2024, 12:56
Khidmat dan Meriah, Peringatan HUT ke-79 RI di Riau Kompleks Penuh Semangat Kebersamaan
Khidmat dan Meriah, Peringatan HUT ke-79 RI di Riau Kompleks Penuh Semangat Kebersamaan

RIAU24.COM - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia (RI) dalam lingkungan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dirayakan oleh seluruh lapisan karyawan dan warga di Riau Kompleks, Pangkalan Kerinci, Sabtu (17/8/2024).

Diawali dengan upacara pengibaran bendera merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Riau Kompleks yang merupakan pelajar SMA Mutiara Harapan dan SMA Taruna Andalan, berlangsung dalam suasana yang khidmat, diikuti para karyawan, kontraktor, dan siswa siswi sekolah di Lapangan Merdeka Townsite 1.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Asisten I Setda Kabupaten Pelalawan, H. Zulkifli. Saat menyampaikan amanat upacara, Ia mengungkapkan kekagumannya dengan pelaksanaan upacara HUT RI di Riau Kompleks PT RAPP.

Ia juga memuji penampilan Paskibra Riau Kompleks dan menyebut mereka tak kalah dengan Paskibra tingkat kabupaten. "Terima kasih kepada para pengibar bendera yang tampil luar biasa. Kami bangga memiliki putra putri yang cakap," ungkapnya.

Asisten I kemudian mengapresiasi kebersamaan dan keberagaman di RAPP. "Saya berterima kasih kepada RAPP yang merawat kebersamaan dan keberagaman. Terbukti banyaknya kegiatan keorganisasian yang bebas dijalankan di RAPP. Mari mengisi kemerdekaan ini dengan terus menjaga persatuan, bekerja, mensyukuri nikmat yang Tuhan berikan," terangnya.

Selain itu, Asisten I juga mengungkap tentang perkembangan pesat Kabupaten Pelalawan hingga saat ini yang tak lepas dari peran investasi RAPP, sebagai produsen pulp dan kertas kelas dunia.

Halaman: 12Lihat Semua