Makanan Ini Bisa Mengurangi Risiko Kena Kanker Usus Besar di Usia Muda
1. Gandum utuh
Mengkonsumsi makanan berserat tinggi menghasilkan usus besar yang lebih sehat. Serat mendukung mikrobioma usus dan membantu mengeluarkan zat penyebab kanker dengan cepat dari tubuh.
Mengkonsumsi makanan berserat tinggi menghasilkan usus besar yang lebih sehat. Serat mendukung mikrobioma usus dan membantu mengeluarkan zat penyebab kanker dengan cepat dari tubuh.
Zat ini ditemukan dalam buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan polong-polongan. Tetapi, serat dari biji-bijian utuh mungkin sangat bermanfaat.
Penelitian menunjukkan bahwa zat gizi mikro yang ditemukan dalam biji-bijian utuh dapat membantu mengurangi peradangan dan menetralkan radikal bebas, molekul tidak stabil yang dapat merusak sel dan meningkatkan risiko kanker.
2. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung senyawa yang terkait dengan pengurangan berbagai bentuk kanker. Sebuah penelitian mempelajari kaitan konsumsi kacang-kacangan dan kanker usus besar.