Menu

Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident

Devi 16 Feb 2025, 10:24
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident
Peringatan Bulan K3 Nasional RAPP 2025: Upaya Wujudkan Zero Accident

RIAU24.COM -  Sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) kembali menggelar upacara peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional di Lapangan Merdeka, Riau Kompleks RAPP, Pangkalan Kerinci, Rabu (12/2/2025) lalu.

Bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Bulan K3 di RAPP, Asisten I Kabupaten Pelalawan, Zulkifli, M.Si., yang diikuti ratusan karyawan dan kontraktor, serta manajemen dari berbagai Business Group dan Business Unit yang ada di Riau Kompleks.

Momen peringatan upacara ini juga merupakan puncak acara dari serangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan RAPP mulai dari 12 Januari 2025 lalu. Usai upacara dilakukan juga penyerahan beragam sertifikat penghargaan di bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Riau Kompleks.

Saat menyampaikan amanatnya, Zulkifli menekankan pentingnya mengikuti aturan keselamatan dan kesehatan di lingkungan kerja.

"Keselamatan kerja harus menjadi prioritas utama setiap karyawan guna menciptakan tempat kerja yang aman dan produktif. RAPP perusahaan internasional, tidak mungkin sembarangan dalam membuat aturan, standar yang digunakan pasti standar internasional," sebut Zulkifli.

Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya komunikasi internal dalam mewujudkan budaya kerja yang harmonis. Ia mengingatkan bahwa setiap elemen dalam perusahaan harus mampu bekerja secara bersamaan atau tim.

Halaman: 12Lihat Semua