Menu

Serentak di Enam Provinsi, PTPN IV PalmCo Bantu Pengentasan Stunting 1.344 Anak Indonesia

Devi 27 Feb 2025, 15:22
 Keterangan foto: Direktur Utama PTPN IV PalmCo Jatmiko Santosa dan Direktur Hubungan Kelembagaan Irwan Perangin-angin saat gelaran Pengentasan Stunting di Langkat, Sumut, Rabu (26/02). PalmCo luncurkan program Pemberian Makanan Tambahan Pemulihan secara serentak di seluruh wilayah operasionalnya. 1
Keterangan foto: Direktur Utama PTPN IV PalmCo Jatmiko Santosa dan Direktur Hubungan Kelembagaan Irwan Perangin-angin saat gelaran Pengentasan Stunting di Langkat, Sumut, Rabu (26/02). PalmCo luncurkan program Pemberian Makanan Tambahan Pemulihan secara serentak di seluruh wilayah operasionalnya. 1
 
Disampaikannya, dengan sumber daya yang ada di Perusahaan, maka PalmCo saat ini mampu menekan stunting yang terjadi di lingkungannya. 

“Alhamdulillah PalmCo zero stunting. Dari 21.775 anak yang ada di lingkungan Perusahaan, 0,6 persen atau 132 anak saja yang perlu intervensi stunting. Dan kita ingin keberhasilan ini dapat diperluas. Untuk itu. kemitraan strategis dengan berbagai pihak menjadi sangat dibutuhkan dalam mengakselerasi pencegahan dan penanggulangan stunting, untuk mewujudkan astacita dan Indonesia Emas 2045,” tuturnya lagi.

Sementara itu, Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen Rio Firdianto, menyambut baik kerjasama ini dan pihaknya siap mendistribusikan PMT Pemulihan PalmCo selama tiga bulan ke depan.

“Kami dari Kodam I/Bukit Barisan sangat mendukung kegiatan ini. Karena tidak ada bangsa yang kuat tanpa anak-anak yang sehat dan cerdas,” sebut Rio.
 

Halaman: 123Lihat Semua