Menu

Memasuki Ramadhan! Menkeu Sri Mulyani Bakal Cairkan THR PNS pada Tanggal Ini

Zuratul 28 Feb 2025, 17:04
Kabar Gembira! Menkeu Sri Mulyani Bakal Cairkan THR PNS pada Tanggal Ini.
Kabar Gembira! Menkeu Sri Mulyani Bakal Cairkan THR PNS pada Tanggal Ini.

RIAU24.COM -Pemerintah telah mengumumkan Tunjangan Hari Taya (THR) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pekerja swasta sebagai bagian dari kebijakan pendorong perekonomian kuartal I/2025.

Prabowo menyebutkan THR bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) itu akan dibayarkan pada Maret 2025. 

Hari Idul Fitri atau Lebaran tahun ini sendiri akan jatuh kira-kira pada 31 Maret dan 1 April 2025.

"Pencairan THR bagi ASN dan Pekerja Swasta di bulan Maret 2025," kata Presiden Prabowo di Istana Negara, dikutip Jumat (28/2/2025).

Proses pencairannya akan diatur khusus dalam Peraturan Pemerintah (PP) sebagaimana tahun-tahun sebelumnya seiring adanya ketetapan untuk besaran anggarannya.

Tetapi berkaca dari tahun sebelumnya, untuk ASN, THR biasanya akan cair paling cepat 10 hari kerja sebelum Lebaran. Dengan Idul Fitri yang diperkirakan jatuh pada 31 Maret atau 1 April 2025, maka ASN bisa bersiap menerima THR sekitar tanggal 17-20 Maret 2025.

Halaman: 12Lihat Semua