Menu

Ramadhan ke-12, Bupati Kasmarni Safari Ramadhan di Kecamatan Bukit Batu

Dahari 13 Mar 2025, 05:02
Ramadhan ke-12, Bupati Kasmarni Safari Ramadhan di Kecamatan Bukit Batu
Ramadhan ke-12, Bupati Kasmarni Safari Ramadhan di Kecamatan Bukit Batu

RIAU24.COM - Usai berkunjung ke Kecamatan Siak Kecil, Bupati Bengkalis Kasmarni langsung melaksanakan Safari Ramadhan ke Kecamatan Bukit Batu. Selasa, 12 Maret 2025.

Kehadiran orang nomor satu di Negeri Junjungan ini disambut antusias oleh Masyarakat Kecamatan Bukit Batu, khususnya masyarakat yang tinggal di Desa Sukajadi. 

Safari Ramadhan ini dilangsungkan di Mushala Al Hidayah, Desa Sukajadi Kecamatan Bukit Batu. Dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Asep Setiawan, Ahmad Husein, Febriza Luwu , Sekda Bengkalis Ersan Saputra, Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis Siti Aisyah, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Ira Vandriyani Ersan serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemkab Bengkalis 

Dalam suasana Ramadhan ini, Bupati Kasmarni mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas keimanan kepada Allah SWT serta terus berbuat baik, dengan memperkuat rasa persaudaraan dan persatuan serta solidaritas.

"Rasa persaudaraan dan persatuan serta kebersamaan merupakan kunci utama untuk kita bisa membangun kecamatan dan daerah kita ini lebih Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta Unggul di Indonesia," ungkap Bupati. 

Untuk Kecamatan Bukit Batu, Bupati Kasmarni telah menetapkan sebagai  kawasan pertanian, perkebunan dan industri pengolahan, maka pada APBD 2025 ini telah dialokasikan anggaran untuk berbagai program dan kegiatan pembangunan.

Halaman: 12Lihat Semua