Safari Ramadhan ke Bandar Laksamana, Bupati Kasmarni Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Daerah

RIAU24.COM - Safari Ramadhan di Kecamatan Bandar Laksamana, Bupati Bengkalis Kasmarni mengajak masyarakatnya bersatu bangun daerah Negeri Junjungan usai proses Pilkada berakhir.
“Langkah kita selanjutnya, tentu kita harus bergandengan tangan, bersama-sama dan bersatu untuk membangun daerah ini. Karena kunci utama dalam membangun daerah adalah dengan senantiasa menjaga semangat kebersamaan. Karena semua bisa kita bangun, dan semua bisa kita kerjakan, jika dilakukan secara bersama-sama,” pungkas Kasmarni di Kantor Camat Bandar Laksamana Rabu, 12 Maret 2025.
Dalam sambutannya, Kasmarni turut mengajak masyarakat Bandar Laksamana merawat semangat kebersamaan dengan baik dan saling mendukung, melalui kolaborasi dan sinergi, agar dapat membangun Negeri Junjungan menjadi Kabupaten yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta unggul di Indonesia.
Periode kedua kepemimpinannya, Bupati Kasmarni menegaskan akan melanjutkan proses pembangunan daerah yang telah dirintis serta letakkan sebagai dasar pembangunan sejak tahun 2021 lalu.
“Berbagai program dan kegiatan dibidang pelayanan, kemasyarakatan maupun pembangunan akan tetap kita lanjutkan,” pungkasnya.
Khusus untuk Kecamatan Bandar Laksamana, yang secara spesial telah ditetapkan sebagai salah satu kawasan pertanian, perkebunan dan industri pengolahan, pada APBD 2025 ini Bupati perempuan pertama di Riau ini telah alokasikan anggaran untuk berbagai program pembangunan.