Menu

Tren Teknologi Ponsel, Ini Fitur yang Diprediksi Hadir di Ponsel 2019

TIM BERKAS 34 10 Jan 2019, 18:22
Trend Ponsel 2019/int
Trend Ponsel 2019/int

Semoga saja, di tahun ini, akan lebih banyak manufaktur charger nirkabel yang bisa mengisi daya lebih cepat.

7. Baterai lebih tahan lama

Sebuah studi dari The Washington Post mengungkapkan bahwa usia baterai ponsel dewasa ini kian buruk meski ukurannya semakin besar. Hal ini dikarenakan peningkatan performa dan semakin kayanya fitur-fitur baru yang dipasang di smartphone flagship. Dan salah satunya dengan mengandalkan chip yang mengotaki ponsel.

Desember lalu, Qualcomm baru saja merilis Snapdragon 855 yang diklaim lebih hemat baterai tapi performanya lebih garang. Dan kemungkinan, tahun ini akan semakin banyak flagship yang mengandalkan chip Snapdragon 855, sehingga fitur penghemat baterai akan semakin lumrah ditemui

8. Poni yang menghilang
Tak bisa dipungkiri, desain layar "poni" atau "notch" yang dipopulerkan iPhone X menjadi tren smartphone sepanjang tahun 2018. Ukuran takik yang menjorok di atas layar pun lambat laun semakin berkurang hingga muncul desain dewdrop screen atau poni yang berbentuk seperti tetesan air.

Halaman: 678Lihat Semua