Menu

Harga Tiket Keberangkatan dari SSK II Ke Sejumlah Daerah Belum Kunjung Turun

TIM BERKAS 34 28 Feb 2019, 19:53
Bandara SSK II Pekanbaru/int
Bandara SSK II Pekanbaru/int


Perihal adanya penurunan tiket perjalanan menggunakan pesawat, ternyata tidak terlihat di bandara SSK II Pekanbaru. Dari keterangan salah satu biro perjalanan mengatakan data yang terlihat dari situs yang diaksesnya menyebutkan bahwa harga perjalanan masih berada di angka yang sama seperti sebelumnya.

"Keberangkatan dari Pekanbaru harganya masih sama, di atas satu juta rupiah. Mungkin penurunan itu di bandara yang lain yang bukan keberangkatan, tapi kedatangan. Itu yang dari Jakarta menuju daerah-daerah yang memiliki tingkat pariwisata yang tinggi, seperti ke Padang. Memang terlihat di data ini, dari Jakarta ke Padang harganya di bawah satu juta, ini Garuda. Ini turun sekitar 40 persen dari harga normal," terang salah seorang karyawan biro perjalanan saat dihubungi via telepon pada Kamis (28/2).

"Tapi biasanya harga-harga ini belum termasuk pajak pertambahan nilai, passanger service charge, asuransi. Dan bisa lebih satu juta rupiah juga jadinya," terang dia.(***)


R24/phi

Sambungan berita:  
Halaman: 91011Lihat Semua