Menu

Prabowo Yakin Survei Bayaran Bisa Gagal

Siswandi 9 Mar 2019, 00:15
Prabowo Subianto
Prabowo Subianto

RIAU24.COM -  Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto, menyebutkan dinamika politik di Tanah Air terus bergerak cepat. Perubahan itu juga disertai dengan adanya arus kuat terhadap dirinya dalam menghadapi Pilpres 2019. Dengan kondisi itu, ia memprediksi hasil survei yang dibayar pihak tertentu, akan gagal.

Hal itu dilontarkannya saat menyampaikan pidato kebangsaan bertajuk Renaisans Indonesia di Bandung, Jawa Barat, Jumat 8 Maret 2019 kemarin.

Untuk diketahui, hingga saat ini sejumlah lembaga survei masih menempatkan elektabilitas pasangan Prabowo-Sandiaga di bawah Jokowi-Ma'ruf Amin.

Dilansir cnnindonesia, Prabowo menyamakan hasil survei saat ini dengan apa yang terjadi saat Pilkada di DKI Jakarta pada tahun 2017 lalu.

Ketika itu, hampir semua survei mengunggulkan pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat. Namun saat pemilihan, pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang akhirnya tampil sebagai pemenang.

Sebelumnya, Prabowo juga mengaakan telah merasakan perubahan di tengah masyarakat. Dia melihat masyarakat Indonesia saat ini telah mulai memahami apa yang dia perjuangkan selama belasan tahun terakhir. ***

Halaman: Lihat Semua