Akan Tantang Khabib Nurmagomedov, Ini 3 Kelebihan Yang Dimiliki Petarung UFC Ini
RIAU24.COM - Usai menaklukkan Dustin Poirier, pecinta olahraga duel menunggu siapa lawan Khabib Nurmagomedov berikutnya di arena UFC. Salah satu petarung yang disebut-sebut paling layak menantang Khabib adalah ony Ferguson.
Khabib sendiri sudah pernah menyatakan bahwa Ferguson bakal jadi lawan berikut bila ia berhasil menang lawan Dustin Poirier. Berikut tiga alasan Tony Ferguson layak menjadi lawan selanjutnya untuk Khabib seperti dikutip dari CNN Indonesia.
1. Punya Rekor Tanding Yang Bagus
Khabib Nurmagomedov punya rekor menakjubkan lewat catatan 28 laga tak terkalahkan sepanjang kariernya sebagai petarung mixed martial arts. Sementara itu di ajang UFC, Khabib telah melalui 12 laga tanpa terkalahkan.
Ferguson juga punya catatan bertanding yang bagus. Meski menelan tiga kekalahan dalam karier MMA, satu di antaranya terjadi di ajang UFC, Ferguson tak lagi mengalami kekalahan sejak tahun 2012. Ferguson mampu mencatat 12 kemenangan beruntun di UFC, sama halnya dengan Khabib.
2. Peringkat Dua di Kelas Ringan
Ferguson layak jadi lawan Khabib di laga berikutnya karena dia adalah petarung peringkat kedua dalam ranking UFC untuk kelas ringan. Setelah Khabib menuntaskan perlawanan Dustin Poirier yang sempat menjadi juara interim, maka kini giliran Ferguson yang layak mendapatkan kesempatan bertarung melawan Khabib.
Conor McGregor yang juga disebut sebagai calon lawan Khabib di laga berikutnya hanya duduk di posisi ketiga dalam daftar peringkat UFC.
3. Punya Teknik Gulat yang Bagus
Bukan cuma sekadar peringkat UFC, ada alasan kuat yang bisa dikemukakan bahwa Ferguson adalah lawan yang paling mungkin menyulitkan Khabib. Hal itu adalah kemampuan Ferguson dalam bergulat dan adu teknik submission.
Dalam 12 kemenangan beruntun yang didapat Ferguson, enam di antaranya dilakukan lewat submission. Kelihaian Ferguson ini akan jadi daya tarik dalam duel lawan Khabib. Selama ini belum ada petarung yang mampu mengimbangi Khabib bila laga sudah berlanjut ke ground fighting. ***