Menu

Terkuak, Sebelum Tewas Ternyata Pemimpin ISIS Al Baghdadi Menyamar Jadi Pedagang Kain

Satria Utama 30 Oct 2019, 09:25
 Abu Bakar Al Baghdadi
Abu Bakar Al Baghdadi

“Penduduk desa tak tahu siapa yang ada di rumah itu, dan apa yang terjadi di sana malam itu,” katanya.
Rumah tempat tinggal Al Baghdadi bersama keluarganya dihancurkan oleh pesawat tak berawak. Puing-puing bangunan menjadi satu-satunya yang tersisa dari rumah itu. Tiga tenda, dua kendaraan, sepeda motor dan pohon zaitun di daerah itu juga mengalami kerusakan akibat serangan itu.

Sumber lokal mengatakan bahwa terdapat wanita hamil yang takut mendengar ledakan selama penggerebekan sampai mengalami keguguran. Sementara sepasang lansia yang ketakutan mencoba pergi ke rumah putranya yang tak jauh dari tempat tinggalnya justru terkena tembakan di bagian lengan dan kaki.

Diketahui Al Baghdadi memproklamirkan ISIS pada 2014. Di bawah kepemimpinannya, kelompok teroris itu mengambil kendali atas sejumlah tanah di Irak dan Suriah. Dan melancarkan serangan mematikan di dua negara itu serta di luar negeri. Ia pun menjadi target utama selama pemerintahan Presiden Barack Obama dan Donald Trump yang memasang hadiah 25 juta dolar Amerika untuk kepala Al Baghdadi.

Kehadiran Al Baghdadi  di desa itu mengejutkan karena beberapa pemimpin ISIS diyakini telah melarikan diri ke Idib setelah kehilangan sebagian wilayah di Suriah oleh pasukan Demokratik Sekutu (SDF) sekutu Amerika pada Maret lalu Beberapa tahun lalu, Al Baghdadi sempat dilaporkan terbunuh tapi tak ada konfirmasi.***

Halaman: 12Lihat Semua