Menu

Miris, Sejak Corona Penghasilan Buruh Bengkalis Anjlok Cuma Dapat Rp35 Ribu Per Hari Untuk Anak dan Istri

Dahari 7 Apr 2020, 12:50
Penghasilan buruh di Bengkalis anjlok semenjak wabah virus corona (foto/Hari)
Penghasilan buruh di Bengkalis anjlok semenjak wabah virus corona (foto/Hari)

RIAU24.COM - BENGKALIS- Sebanyak 2,760 orang buruh yang tergabung di F-SPTI dan K-SPTI dari 7 Kecamatan di Kabupaten Bengkalis, Riau mengeluh soal upah yang mereka terima lantaran turun jauh drastis.

Turunnya pendapatan gaji untuk seorang buruh tersebut, sebelum mewabahnya virus Corona atau covid-19, mereka bisa berpenghasilan Rp8500-100 ribu perhari. Tetapi semenjak pandemi Corona virus, para buruh di Bengkalis hanya mendapat upah Rp35 ribu perharinya 

Disampaikan Ketua bongkar muat dan Korlap DPC F-SPTI dan K- SPTI Rudi Hartono kepada Riau24.com, Selasa 7 April 2020 mengungkapkan bahwa saat ini di Kabupaten Bengkalis ada sekitar 2,760 orang pekerja buruh yang tergabung di F-SPTI dan K-SPTI Kabupaten Bengkalis.

Halaman: 12Lihat Semua