Beredar Tentang Hadis yang Menyebut Kiamat pada Jumat 15 Ramadhan, ini Penjelasan MUI dan LAPAN
Para sahabat pun bertanya, "Suara dahsyat apa itu, Rasul?"
Rasulullah menjawab, "Suara keras yang terjadi pada pertengahan bulan Ramadhan, yaitu tepatnya malam Jumat, itu suara dahsyat yang nanti akan mengagetkan orang-orang yang sedang tertidur, membuat orang yang berdiri menjadi duduk, para wanita terhempas keluar dari kamarnya.
Pada malam Jumat di tahun tersebut banyak terjadi gempa bumi, jika kalian telah melaksanakan salat Subuh di hari Jumatnya, maka masuklah ke dalam rumah, kunci pintu rumah, tutup lubang-lubangnya, lindungi diri kalian dengan selimut, tutuplah telinga kalian.
Jika kalian merasakan suara dahsyat, maka agungkanlah Allah dengan bersujud, dan berdoa Subhanal Quddus, Subhanal Quddus, Rabbunal Quddus. Orang yang melakukan hal tersebut itu akan selamat, dan yang tidak melakukannya akan celaka."
Terkiat hal tersebut, Ketua Komisi Hukum MUI Pusat, Mohammad Baharun menjelaskan cara memahami teks hadis itu tidak bisa secara sepotong sepotong.