Menu

Babinsa Kawal Demo BLT DD di Desa Batu Batu Langka Kecil

Ryan Edi Saputra 27 May 2020, 11:22
Babinsa Kawal Demo BLT DD di Desa Batu Batu Langka Kecil
Babinsa Kawal Demo BLT DD di Desa Batu Batu Langka Kecil

RIAU24.COM - KAMPAR - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 01/Bkn Kodim 0313/Kpr Serma Nazuar bersama Bhabinkamtibmas Polsek Kuok mengawal masyarakat yang melakukan unjuk rasa pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang tidak tepat sasaran di Desa Batu Langka Kecil Kecamatan kuok Kabupaten Kampar. Selasa (26/05/2020) kemarin.

Babinsa mengatakan, masyarakat yang demo minta Dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tersebut kepada Kades Batu Langka Kecil, Jonedi, S. Ag agar BLT DD dibagikan kepada yang lebih berhak. karena saat ini masih ada warga yang kurang mampu belum mendapatkan bantuan tersebut.

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar tidak anarkis dan nanti akan dijelaskan oleh kades tentang ketentuan dan yang berhak menerima BLT DD tersebut,” Jelas Serma Nazuar.

Sementara itu, Kades Jonedi, S. Ag. menjelaskan kepada masyarakat yang demo bahwa pembagian dana desa tersebut akan diverifikasi lagi atas permintaan masyarakat, sebagaimana diketahui penerima manfaat BLT tersebut ada beberapa ketentuan.

“Dana Desa tersebut hanya dapat di gunakan 30 persen dari anggaran dana desa tahun angaran 2020, untuk itu hanya di peruntukan untuk masyarakat kurang mampu dampak Covid-19,” Jelas Jonedi.

Hadir dalam pengamanan tersebut, Kades Batu Langka Kecil Jonedi, S. Ag. beserta Staf, Babinsa Serma Nazuar, serta Bhabinkamtibmas Bripka Arya dan BPD desa batu langka kecil.

Kembali dijelaskan Kades, ia menjelaskan data tersebut merupakan hasil verifikasi dan finalisasi dalam musdesus beberapa hari yang lalu. Sehingga sasarannya akurat kalau ada data ini tidak sesuai ketentuan akan kita adakan rapat musdesus kembali dan kita laporkan kepemerintah," kata Kades Batu Langka Kecil yang didampingi babinsa dan bhabinkamtibmas setempat. 

“Kami mengucapkan terima kasih kepada aparat keamanan, babinsa dan bhabinkamtibmas, yang dengan penuh rasa tanggung jawab mendampingi kami dalam kegiatan ini, sehingga berjalan aman, tertib dan lancar semoga masyarakat bisa menerima penjelasan yang saya sampaikan tadi,” tambahnya.