Menu

Walikota Pekanbaru Berharap Perwako Perilaku Hidup Baru di Kembalikan Gubri Hari ini, Supaya Besok Bisa Dijalankan

Ryan Edi Saputra 8 Jun 2020, 09:32
Walikota Pekanbaru, Firdaus
Walikota Pekanbaru, Firdaus

RIAU24.COM - PEKANBARU - Pemko Pekanbaru telah merampungkan Peraturan Wali Kota (Perwako) sebagai dasar hukum mendisplinkan warga dalam menerapkan protokol kesehatan saat masa New Normal. Perwako tersebut harus segera dibuat sebagai payung hukum.

"Kami sudah tidak lagi menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) lagi. Kami sedang mempersiapkan tatanan hidup baru atau New Normal," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus, Minggu (7/6/2020) kemarin.

Sebelumnya, Pemko Pekanbaru hanya menerima aturan New Normal dari kementerian teknis secara terpisah. Agar tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 berjalan secara efektif, maka kepala daerah mesti membuat payung hukum.

"Supaya kami bekerja lebih cepat, maka regulasi New Normal ini dibuat. Kami menyusun Perwako untuk New Normal sekitar empat hari," ucap Firdaus.

Perwako itu rampung pada 4 Juni lalu. Perwako yang sudah rampung dikirimkan ke gubernur Riau pada 5 Juni untuk diverifikasi.

Diharapkan, Perwako dikembalikan hari Senin (7/6/2020). Perwako ini akan diterapkan pada Selasa (8/6/2020).

Halaman: 12Lihat Semua