Menu

Pelaku Sempat Lontarkan Perkataan Menghina Ini, Sebelum Tikam Anggota KPU di Papua

Siswandi 12 Aug 2020, 11:55
Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpau
Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpau

Dalam kesempatan itu, Paulus juga memastikan bahwa Kenan tidak sedang melaksanakan tugas, ketika ia dibunuh OTK tersebut. Sebelumnya, sempat beredar kabar yang menyebutkan ketika peristiwa itu terjadi, korban tengah melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih. Untuk diketahui, Kabupaten Yahukimo merupakan salah satu dari 11 kabupaten di Papua yang sedang melaksanakan tahapan Pilkada serentak 2020.

"Memang korban Hendrik adalah ASN yang bertugas di KPU Yahukimo, namun saat insiden yang menewaskan dirinya, yang bersangkutan tidak sedang menjalankan tugas apalagi melakukan coklit terkait tahapan pilkada," terangnya. 

Seperti diketahui, Hendrik akhirnya tewas di lokasi kejadian akibat luka-luka yang dideritanya. Sesuai rencana, pada Rabu hari ini jenazahnya aka dibawa ke kampung halamannya di Banyumas, Jawa Tengah. ***

Halaman: 12Lihat Semua