Menu

Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Kuansing, RAPP Bangun Toilet di Sekolah Mitra

Devi 30 Jun 2020, 10:04
Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Kuansing, RAPP Bangun Toilet di Sekolah Mitra
Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Kuansing, RAPP Bangun Toilet di Sekolah Mitra

RIAU24.COM -  Di tengah pandemi Covid-19, tidak menyurutkan semangat PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kuantan Singingi (Kuansing). Tidak hanya peningkatan kapasitas tenaga pendidik, tapi juga sarana prasarana sekolah.

Seperti pembangunan toilet di sekolah mitra. Yakni, SDN 001 Petai mendapatkan bangunan toilet tiga pintu dan SDN 017 Jaya Kopah dua pintu.

Hendrik Coordinator Region CD RAPP Wilayah Kuansing didampingi oleh Sundari Berlian Coordinator Program Pendidikan Rapp, Ismed Inono dan R. Ade Pramono menyerahkan bangunan ke pihak sekolah yang diterima oleh Asmaryon, A.Ma,Pd, guru senior SDN 017 Jaya Kopah.

Menurut Hendrik, PT RAPP melalui Program School Improvement CD berkontribusi dalam meningkatkan akreditasi sekolah dasar mitranya.

Kontribusi itu tidak hanya melalui peningkatan kapasitas tenaga pendidik dan kependidikannya melalui pelatihan yang diberikan kepada kepala sekolah dan guru. Tapi juga melalui bantuan sarana prasarana sekolah yang diberikan kepada sekolah dasar mitra.

"Bantuan sarana prasarana sekolah dasar tersebut diberikan dengan maksud agar Standar Nasional Pendidikan (SNP) bagian Standar Sarana Prasarana Sekolah di sekolah dasat mitra Program School Improvement dapat meningkat," ujar Hendrik, Rabu (24/6/2020) di Telukkuantan.

Halaman: 12Lihat Semua