Menu

Ternyata Ini Tips Bibit Anggur Pung Grapes Pekanbaru Berbuah Manis dan Subur Dalam Pot

Riki Ariyanto 19 Nov 2020, 19:54
Ternyata Ini Tips Bibit Anggur Pung Grapes Pekanbaru Berbuah Manis dan Subur Dalam Pot (foto/int)
Ternyata Ini Tips Bibit Anggur Pung Grapes Pekanbaru Berbuah Manis dan Subur Dalam Pot (foto/int)

RIAU24.COM - Yusuf Siregar merupakan satu diantara warga yang berhasil membudidayakan anggur di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Bibit anggur Nina Queen Jepang, Ninel Ukraina, anggur Banana, dan lainnya yang ditanam di kebun mini Pung Grapes tumbuh subur dan sudah berbuah lebat.

zxc1

Kepada Riau24.com, Yusuf Siregar menceritakan menanam anggur harus dengan cara yang benar. Dan mengetahui apa saja yang dibutuhkan anggur untuk bisa mudah beradaptasi dengan cuaca di Pekanbaru dan berbuah.

Yusuf Siregar atau akrab disapa Opung (kakek, red), menyebut bagi yang berminat menanam anggur di pekarangan rumah ada tiga metode. "Pertama ada sistem tanam polybag atau pot, lalu bisa pakai teralis, dan bisa juga pakai konsep para-para. Semua tergantung selera dan posisi di mana lokasi tempat menanamnya, disitu seninya," sebutnya.

zxc2

Untuk menanam anggur di dalam polybag, cenderung hasil produksinya tidak bisa maksimal. Lalu konsep teralis itu berfungsi untuk merambatnya tanaman anggur tersebut. Sehingga tumbuh ke atas, bukan ke samping.

Kemudian para-para, itu sistem dimana membuat seperti naungan setinggi dua meter. Kemudian di atasnya Yusuf meletakkan atap Ultra Violet (UV) guna menghindari curah hujan tinggi. Kenapa? Karena di negara asalnya, anggur tergolong ke dalam keluarga Vitaceae sangat susah hidup bila terkena curah hujan. Namun kalau sehari dua hari kena hujan, masih relatif aman.

"Tetapi kalau sampai semingguan kena hujan terus, buah-buah yang dihasilkan bisa pecah. Lalu kalau masih berbunga, nanti rontok kena rontok," sebut Yusuf Siregar. Dan terpenting semua metode itu tanaman anggur harus terkena sinar matahari.

Kemudian media tanam yang digunakan Opung di Pung Grapes Riau seperti pupuk, sekam, dan tanah. "Dan kita juga perlu melakukan pemangkasan, karena berguna untuk merangsang tanaman anggur kita mengeluarkan bunga. Dan kalau keluar bunga itu petanda nutrisi yang dipunyai tanaman anggur kita sudah mencukupi," sebutnya.

Pemangkasan pemeliharaan pada anggur sudah bisa dilakukan saat berusia dua bulan. Pemangkasan berguna untuk membuang tunas-tunas yang tidak diinginkan.

Kemudian pemangkasan pembuahan dilaksanakan ketika anggur berusia enam bulan ke atas. Untuk informasi lebih lengkap bisa berkunjung ke kebun mini Yusuf Siregar bernama Pung Grapes di Jalan Tuah Karya Ujung, Tuah Madani, Tampan, Pekanbaru. Dengan terlebih dahulu menghubungi ke nomor 0813-7255-8556 dan 0823-88-98-9933.