Menu

Soal Beberapa Item Anggaran Desa Kembung Luar Diduga Fiktif, Kades M Ali: Dapat Info Dari Mana, Ini Menyesatkan

Dahari 6 Jan 2021, 12:48
M. Ali, Kades kembung luar
M. Ali, Kades kembung luar

RIAU24.COM - BENGKALIS - Terkait pengadaan perlengkapan sekolah anak yatim berprestasi yang dianggarkan oleh pemerintahan Desa Kembung Luar, kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis Tahun anggaran 2019 yang diduga piktif.

Kepala Desa Kembung Luar, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis Muhammad Ali ketika dikonfirmasi Riau24.com langsung membantahnya.

"Ya ada dengan bantuan anak yatim itu. Siapa yang bilang fiktip. Anggaran itu 19.959.615, barang sudah kita bagikan, semua kwitansi dan tanda terima ada,"ujar Kades Kembung Luar M. Ali, Rabu 6 Januari 2021.

Selain itu, kembali disinggung wartawan Riau24.com soal anggaran pengelolaan perpustakaan pengadaan buku honor dan taman baca Desa Kembung Luar sebesar Rp200 juta lebih tahun 2019 juga diduga fiktip.

Dalam hal tersebut, Kades kembung luar, M. Ali hanya menjawab dan bertanya dari mana mendapat informasi tersebut.

"Maaf ya pak, bapak dapat info seperti ini darimana, mohon disaring kembali ya pak, ini menyesatkan pak,"ucapnya lagi.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua