Menu

Viral, Burung Jalak Selamatkan Pendaki Gunung Tersesat, Konon Jelmaan Pengikut Prabu Brawijaya

Satria Utama 21 Feb 2021, 09:34
Burung Jalak
Burung Jalak

Disebutkan, Sunan Lawu hanya bisa dilihat secara ghaib oleh orang-orang yang memiliki kelebihan supranatural masih melaksanakan tugasnya dengan baik untuk menjadi penguasa Gunung Lawu dan hal ghaib sekitar serta batasan-batasan wilayah yang telah ditentukan.

”Kyai Jalak yang terkenal dengan burung Jalak Gading masih sering terlihat wujudnya saat berada dalam pendakian dan mengantarkan pendaki untuk menemukan jalan sesuai kemampuan. Sifat kepahlawanan dari mereka masih ada hingga sekarang.”

Mitos tentang Jalak Gading ini juga disinggung dalam penelitian berjudul Sudi Identifikasi Keanekaragaman Hayati pada Habitat Jalak Lawu, Wilayah Lereng Gunung Lawu Kabupaten Magetan yang dimuat di Jurnal Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan.

Penelitian dilakukan O.P. Astirin, Sugiyarto, dan S. Nugraha ketiganya dari UNS Solo pada 2019 lalu. Mereka menyebut Jalak Lawu yang oleh warga setepat disebut Jalak Gading merupakan spesies endemik yang sering terlihat oleh para pendaki.***

Halaman: 12Lihat Semua