Menu

Bangkai Kapal yang Terkenal Berkat Buku Buya Hamka, van der Wijck Berhasil Ditemukan

Azhar 29 Apr 2021, 20:58
Film Tenggelamnya Kapal van der Wijck. Foto: Internet
Film Tenggelamnya Kapal van der Wijck. Foto: Internet

RIAU24.COM -  Tim arkeologi dari BPCB Jatim berhasil menemukan titik kapal van der Wijck.

Kapal van der Wijck sendiri mulai terkenal berkat buku karangan Buya Hamka. Saking terkenalnya, sampai-sampai kapal milik Belanda itu disebut sebagai Titanic Indonesia.

Temuan ini disampaikan Arkeolog BPCB Jatim Wicaksono Dwi Nugroho dikutip dari detik.com, Kamis, 29 April 2021.

Ia mengungkapkan, ekspedisi dan eksplorasi kapal yang tenggelam pada tahun 1936 itu terus dilakukan.

Titik kapal tersebut, kata Wicaksono, ditemukan setelah 4 jam melakukan proses pencarian di perairan pantura Lamongan.

"Setelah selama 4 jam melakukan pencarian di perairan pantura Lamongan, akhirnya kita menemukan titik lokasi itu," ujarnya.

Tim BPCB Jatim juga sempat melakukan penyelaman di lokasi yang diduga titik bangkai Kapal van der Wijck. Hanya saja, visibility atau daya lihat di bawah laut di kedalaman 30 meter kurang baik.

Besok, eksplorasi Kapal van der Wijck akan dilanjutkan kembali.

Dimana, mereka melibatkan tim yang terdiri dari 13 orang. Lima orang dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lamongan dan satu orang dari Polairud Lamongan.