Menu

Deddy Corbuzier Dapat Somasi Karena Podcast ODGJ Bebas COVID-19, Netizen: Ah Sudahlah

Muhammad Iqbal 1 Jul 2021, 06:51
Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier

RIAU24.COM - Deddy Corbuzier mendapatkan somasi dari Perhimpunan Jiwa Sehat (PJS) dan sejumlah organisasi penyandang disabilitas. Hal itu dikarenakan konten podcast-nya menyinggung tentang orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) bersamak komedian Mongol.

Dilihat di akun Instagram pribadinya, Deddy pun meminta maaf dan merespons somasi yang dilayangkan padanya itu. "Akhirnya kena somasi. Ya sudah, nggak apa-apa. Namanya manusia. Minta maaf kan baik. Jadi saya minta maaf kalau ada yang tersinggung karena kata-kata GILA," kata Deddy Corbuzier di Instagram.

Kemudian, Deddy juga mengakui jika dia tidak tahu tentang penggunaan kata 'gila' dalam podcast-nya dengan Mongol.

"Sumpah deh, saya nggak tahu kalau kata-kata itu salah. Jujur sih saya kaget karena saya cek di KBBI masih pakai kata 'gila' dan saya baru paham ada kata ODGJ (orang dengan gangguan jiwa). Artinya saya nggak pinter dan nggak update nih. Maafkan, ya... Maafkan kami. Mudah-mudahan KBBI-juga juga segera diubah ya," kata Deddy lagi.

Selanjutnya, Deddy meluruskan bahwa pernyataan Mongol Stres yang menyebut orang gila terbebas dari COVID-19 itu dibuat dalam konteks komedi.

"Kedua, saya minta maaf kalau saya dan @mongolstres bicara tentang ODGJ nggak kena COVID. Saya rasa di konteks tersebut @mongolstres konteksnya adalah berkomedi. Dan kadang komedi memang tidak masuk dengan kenyataan atau logika. Ini setahu saya," ucapnya lagi.

"Nggak mungkin ada tujuan menghina siapapun secara sengaja dari komedi tersebut di podcast menurut saya. Sementara ini jawaban saya. Mohon maaf bagi pihak yang tersinggung," tutupnya.

Netizen pun turut mengomentari postingan yang disampaikan oleh Deddy tersebut. Ini respon dari para netizen.

"Kenapa ya org Indonesia itu yg komedi di bawa serius, yg serius di anggap komedi," kata salah satu netizen.

"Keren ternyata ODGJ juga nonton podcast lo bro!!" komentar seorang netizen.

"Tapi kan.. Ah sudahlah," ujar netizen lainnya.