Menu

Untuk Pertama Kalinya, Kepolisian Inggris Rilis Wajah Babak Belur Reynhard Sinaga

Devi 7 Oct 2021, 16:50
Foto : Internet
Foto : Internet

Luka-luka pada wajah didapatkan setelah korban terakhir mengamuk dan menghajar lelaki 38 tahun tersebut.

Siapa korban terakhir Reynhard Sinaga yang membuatnya babak belur?

Reynhard ditangkap Kepolisian Manchester pada bulan Juni 2017 lalu. Tidak diketahui identitas asli dari korban terakhir, sekaligus kunci terbongkarnya keganasan Reynhard. Namun, ada sedikit petunjuk bahwa pria tersebut adalah seorang pemuda berusia 18 tahun dan merupakan atlet rugby amatir. Dari korban terakhir, terbongkar fakta bagaimana Reynhard Sinaga melancarkan aksinya.

Dalam melancarkan aksinya, Reynhard selalu mencoba mengundang calon korban ke apartemennya. Kemudian ia akan memberikan minuman yang dicampur obat dengan efek bius. Setelah tak berdaya, Reynhard pun melancarkan aksinya. Korban terakhir mengaku siuman saat pria itu melancarkan aksinya. Tanpa berpikir dua kali, dia langsung menyerang Reynhard dengan pukulan, setelah itu dibawa ke rumah sakit. 

Usai dihajar oleh korban, kepolisian yang curiga kemudian memeriksa ponselnya. Awalnya, hanya beberapa video saja yang menjadi bukti. Namun polisi berhasil menemukan tambahan ratusan video lainnya. Uniknya, Reynhard juga diduga menyebarkan video kejahatannya di sebuah grup WhatsApp.

Kini Reynhard menjalani sisa hidupnya dalam penjara

Halaman: 123Lihat Semua