Menu

Ketika Wayang Pernah Dipakai Untuk Berdakwah

Azhar 15 Feb 2022, 23:27
Ilustrasi. Sumber: Suara.com
Ilustrasi. Sumber: Suara.com

RIAU24.COM -  Menelusuri sejarah wayang, kesenian ini nyata-nyatanya sudah ada sejak zaman animisme dan dinamisme.

Dosen Institut Seni Indonesia (ISI) Solo, Sugeng Nugroho membenarkan hal tersebut dikutip dari detik.com, Selasa, 15 Februari 2022.

Seiring perkembangan zaman, wayang kemudian dimanfaatkan kembali dalam masa penyebaran agama Islam ketika masuk di Indonesia.

"Jelas wayang itu sudah digunakan para wali untuk dakwah Islam. Meskipun sebenarnya wayang sudah ada sejak zaman animisme-dinamisme," ungkapanya.

Yang paling membekas ketika periode Wali Songo yang banyak tokoh disesuaikan dengan Islam seperti misalnya Dewa Siwa, Brahma, dan Wisnu diadaptasi menjadi keturunan Nabi Adam.

Menggunakan wayang juga pernah dilakukan oleh Sunan Kalijaga. Dia dianggap sukses menyebarkan Islam lewat budaya.

Untuk diketahui, dalam buku Mengenal Kesenian Nasional 1: Wayang karya Kustopo, kata wayang diambil dari bahasa Jawa wewayangan yang berarti bayangan.