Menu

Rumah Diserbu Warga, Presiden Sri Langka Ngacir Tak Tahu Rimbanya

Azhar 9 Jul 2022, 22:37
Masyarakat serbu kediaman Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa. Sumber: Internet
Masyarakat serbu kediaman Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa. Sumber: Internet

RIAU24.COM - Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa kabur tak tahu rimbanya usai kediamannya diserbu warga sendiri, Sabtu, 9 Juli 2022.
 
Aksi demonstrasi ini sempat dihalau polisi Sri Lanka dengan cara membubarkan pengunjuk rasa dengan gas air mata dan meriam air dikutip dari medcom.id.

Sayang, demonstran tak dapat dibendung dan menerobos barikade lalu memasuki area kediaman Presiden Rajapaksa.

Kementerian Pertahanan Sri Lanka mengatakan bahwa Presiden Rajapaksa sudah meninggalkan kediamannya pada Jumat kemarin. Alasannya demi keamanan menjelang aksi protes anti-pemerintah.

Pernyataan in dibuktikan dengan beredarnya rekaman video yang belum terverifikasi.

Video itu memperlihatkan prajurit mengangkut sejumlah koper, diduga milik Presiden Rajapaksa, ke dalam sebuah kapal Angkatan Laut Sri Lanka.

Untuk diketahui, krisis ekonomi di Sri Lanka membuat negara ini kehabisan bahan bakar minyak (BBM), makanan, dan obat-obatan.

Minimnya BBM juga berujung pada pemadaman listrik yang terjadi hampir setiap hari dalam durasi lama.