Tips Agar Ban Motor Tidak Cepat Botak
RIAU24.COM - Ban memiliki fungsi yang sangat penting pada kendaraan. Melakukan perawatan dan dan memelihara keawetan ban sepeda motor Honda wajib di lakukan untuk keamanan dan kenyamanan dalam berkendara.
Adapun fungsi dari ban pada sepeda motor itu sendiri adalah sebagai penahan beban kendaraan, peredam getaran dari aspal yang di teruskan ke suspensi, penerus tenaga dari mesin dan juga penentu kontrol kemudi kendaraan.
Hariyanto Spare Part Section Head PT Capella Dinamik Nusantara (PT CDN) Mian Dealer Honda wilayah Riau mengatakan pentingnya menjaga ban motor tetap awet menjadi sebuah hal yang harus diperhatikan.
Saat ban tidak terawat dan tidak diperhatikan performanya, maka akan menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan seperti ban bocor, pecah ban bahkan hingga membahayakan keselamatan akibat ban yang tidak baik.
Adapun tips agar ban sepeda motor tidak cepat habis atau botak adalah yang pertama selalu memeriksa tekanan ban sepeda motor saat hendak dikendarai. Dengan melakukan pengecekkan tekanan ban sebelum mengendari motor, maka akan terhindar dari hal-hal seperti ban kurang tekanan atau kelebihan tekanan yang menyebabkan ban lebih cepat rusak karena bocor, pecah atau mengalami kebotakan sebelum masa waktu ketahanannya.
Kedua, perhatikan beban maksimal total kendaraan yang bisa dilihat pada buku pedoman pemilik sepeda motor. Motor dengan kelebihan beban akan menyebabkan juga ban akan lebih cepat habis. Ketiga, bersihkan kotoran dialur ban untuk menjaga kerja ban agar lebih maksimal. Yang menjadi perhatian lebih adalah ganti segera ban apabila terdapat sobek atau terdapat retakan karena usia pakai.
Untuk melakukan penggantian ban sepeda motor bisa di lakukan di jaringan AHASS yang tersebar di wilayah Riau. Honda selalu konsisten memberikan layanan purna jual dengan fasilitas-fasilitas yang tentunya juga memudahkan konsumen untuk melakukan perawatan dan mendapatkan suku cadang asli sepeda motornya. Dan manfaatkan juga fasilitas Honda Care Riau yang membantu konsumen saat mogok di jalan, hanya dengan menghubungi di nomor 085364448353 untuk wilayah Kota Pekanbaru.