MUI Tanggapi Persoalan Pesulap Merah Bongkar Praktik Perdukunan
Laporan itu dipicu oleh aksi Pesulap Merah membongkar trik perdukunan di padepokan Gus Samsudin hingga viral di media sosial. Sang pesulap menilai, apa yang dilakukan Samsudin merugikan pelanggannya.
Buya menyarankan Marcel untuk fokus pada kegiatan sulapnya dan menggunakan alat yang bisa menghibur para penontonnya.
"Jadi Marcel kalau mau menghibur ya menghibur saja sebagai pesulap, dengan memakai alat yang memang menghibur. Lihat para pesulap yang lain, tidak akan membuat kegaduhan sebagaimana Limbad," kata Buya.
Seperti diketahui, saat ini Marcel Radhival telah dilaporkan oleh Gus Samsudin, pemilik Pedepokan Nur Dzat Sejati ke Polda Jawa Timur atas dugaan kasus pencemaran nama baik dan ujaran kebencian.
Pesulap Merah sebelumnya mendatangi padepokan Gus Samsudin pada 20 Juli 2022 tanpa adanya koordinasi dan perjanjian sehingga dinilai tidak sopan. Dia mengatakan jika pengobatan yang dilakukan Gus Samsudin menggunakan trik sulap adalah penipuan. (Mer)