Pondok Pesantren Al Hidayah Baznas Riau II di Teluk Rhu Rupat Diresmikan
"Merujuk pada visi daerah Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera, Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan terus berupaya menyelaraskan program kerja pemerintah dengan memperhatikan aspek pendidikan berbasis keagamaan termasuk pondok pesantren," jelas Andris.
Hal ini tertuang dalam salah satu misi daerah Kabupaten Bengkalis, yakni mewujudkan penguatan nilai-nilai Agama menuju masyarakat yang berkarakter, jujur, bertanggung jawab, dan saling menghormati, serta dapat mewujudkan segala kebaikan dirinya dalam kehidupan, pungkas Andris.
"Alhamdulillah, berkat kerja keras, kerja ikhlas dan kerja berkualitas Baznas Provinsi Riau beserta Yayasan Baitul Qur’an serta Pimpinan dan Segenap Keluarga Besar Ponpes Al-Hidayah Baznas Riau II, dapat memberikan rasa nyaman sesuai standarisasi pendidikan bagi santri, supaya mereka dapat menikmati proses pendidikan yang refresentatif serta nyaman,"ungkapnya.
Untuk itu, Andris berharap, kedepannya akan terbentuk Santri Ponpes Al-Hidayah Baznas II yang berilmu, berkualitas, beriman dan berkarakter, sehingga dapat menjadi pemimpin umat dimasa hadapan.
Pada tausiyah disampaikan Masriadi merupakan ketua Baznas Riau, agar untuk menjauhi Narkoba dan LBTG.