Menu

Sikap Joe Biden yang Abaikan Permintaan Presiden Jokowi soal Gencatan Senjata di Gaza

Zuratul 15 Nov 2023, 10:02
Sikap Joe Biden yang Abaikan Permintaan Presiden Jokowi soal Gencatan Senjata di Gaza. (Dok.Sekretariat Kabinet)
Sikap Joe Biden yang Abaikan Permintaan Presiden Jokowi soal Gencatan Senjata di Gaza. (Dok.Sekretariat Kabinet)

RIAU24.COM -Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah bertemu Presiden AS Joe Biden di Gedung Putih. 

Kedua pemimpin membahasa isu kerja sama ekonomi hingga iklim, dan tak luput Jokowi menyinggung soal Gaza. 

Presiden embacakan pesan agar ada gencatan senjata di Jalur Gaza. 

Jokowi menyebut gencatan senjata (ceasefire) adalah hal yang harus dilakukan. 

"Indonesia juga berharap kemitraan kita berkontribusi kepasa perdamaian dan kesejahteraan regional dan global. Jadi Indonesia memohon kepada AS untuk melakukan lebih banyak untuk menghentuikan kekejian di GAza. Gencatan senjata adalah hal yang harus demi kemanusiaan," ujar Presiden RI Joko Widodo dalam video yang ditanyakan kanal YouTube The White House, Selasa (14/11). 

Setelah Jokowi mengatakan hal itu, Presiden AS Joe Biden tidak menanggapi dan langsung beralih ke pembahasan soal Jokowi kedinginan. 

"Saat kita bertemu di luar, saat kamu keluar dari mobil, kita memiliki diskusi penting tentang iklim. Presiden bilang "saya dingin". Saya bilang ke dia bahwa saya bisa mengatasi itu secepatnya," ujar Biden seraya menunjuk ke arah perapian.

Jokowi lantas ikut tertawa dan bersalaman dengan Joe Biden.

Pada pernyataan resmi pertemuan Jokowi-Biden yang dirilis Gedung Putih, tidak tertulis pula soal gencatan senjata.

Posisi Presiden AS Joe Biden sebenarnya telah jelas untuk menolak gencatan senjata antara Hamas vs. Israel. Joe Biden lebih mendukung adanya jeda.

Sebelumnya, mantan Menlu AS Hillary Clinton, yang juga sekutu dekat Biden, berkata gencatan senjata hanya akan menguntungkan pihak Hamas saja, sebab mereka akan menggunakan waktu gencatan senjata untuk membangun persenjataan saja.

(***)