Menu

Jemaah Masjid Al-Azhar Jaksel Mulai Padati Lokasi, Laksanakan Salat Idul Adha 

Zuratul 16 Jun 2024, 09:47
Jemaah Masjid Al-Azhar Jaksel Mulai Padati Lokasi, Laksanakan Salat Idul Adha. (Tangkapan Layar detikCom)
Jemaah Masjid Al-Azhar Jaksel Mulai Padati Lokasi, Laksanakan Salat Idul Adha. (Tangkapan Layar detikCom)

RIAU24.COM -Masjid Agung Al-Azhar Jakarta Selatan menggelar salat Idul Adha 1445 H hari ini. Warga mulai berdatangan ke area masjid.

Pantauan detikcom, Minggu (16/6/2024) terlihat masyarakat mulai memenuhi area dalam masjid hingga halaman Masjid Al-Azhar. 

Mereka tampak membawa perlengkapan salat sendiri.

Masyarakat pejalan kaki maupun yang membawa kendaraan masih terlihat berdatangan ke lokasi.

Satu per satu dari mereka tampak mengisi saf yang masih kosong. Terdengar lantunan takbir dikumandangkan di sana.

"Allahu Akbar, Allahu Akbar. Laa ilaaha illallaahu wallahu Akbar, Allahu Akbar walillaa ilhamd," seraya jemaah yang hadir.

Sebagai informasi, khatib salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar Jakarta Selatan adalah Dr HM Anwar R Prawira. 

Sementara itu, imam salat adalah H Mukhtar Ibnu.

Kepala Kantor Masjid Al-Azhar Tatang Komara sebelumnya mengatakan Masjid Agung Al-Azhar sendiri siap menampung 13 ribu jemaah dalam pelaksanaan salat Idul Adha hari ini.

"Bismillah, kami menyelenggarakan salat Idul Adha besok pagi, Ahad, 16 Juni 2024," kata Tatang Komara kepada wartawan, Sabtu (15/6).

Tatang mengatakan Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al-Azhar memutuskan menggelar salat Idul Adha hari ini. 

Sementara itu, pemotongan hewan kurban akan dilakukan pada Senin (17/6) lusa.

(***)