Menu

Gegara Debat Asal Usul 'Ayam dan Telur' Pria di Sultra Ini Tega Bunuh Rekannya

Zuratul 27 Jul 2024, 10:59
Gegara Debat Asal Usul 'Ayam dan Telur' Pria di Sultra Ini Tega Bunuh Rekannya. (Ilustrasi)
Gegara Debat Asal Usul 'Ayam dan Telur' Pria di Sultra Ini Tega Bunuh Rekannya. (Ilustrasi)

RIAU24.COM - Seorang pria berinisial, DR (30) di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra), menikam temannya sendiri hingga tewas. 

Ha ini terjadi setelah keduanya berdebat tentang teka teki soal asal usul ayam atau telur.

Kejadian ini bermula ketika korban dan pelaku bersama sejumlah rekannya menikmati minuman keras di rumah salah satu warga di Jalan Poros Raha-Lakapera Desa Labasa, Kecamatan Tongkuno Selatan, Muna, Rabu (24/7) sekitar pukul 17.00 WITA.

Di lokasi kejadian, keduanya terlibat perdebatan sengit perkara hal sepele. Pelaku emosi kemudian memilih mengambil senjata untuk membunuh temannya itu.

"Terjadi perselisihan mengenai apakah telur atau ayam yang lebih dulu ada, kemudian memicu dugaan tindak pidana pembunuhan," kata Kasatreskrim Polres Muna AKP La Ode Arsangka kepada wartawan, Jumat (26/7).

Setelah terjadi perdebatan tersebut, korban pamit untuk pulang. Sedangkan, pelaku pulang ke rumahnya untuk mengambil sebilah badik kemudian mengejar korban.

"Pelaku menemukan korban, langsung menikam korban berkali-kali," jelas La Ode Arsangka.

Usai kejadian tersebut, pelaku kemudian datang ke Polsek Tongkuno dengan membawa barang buktinya, berupa badik yang digunakan untuk menikam korban hingga tewas.

"Pelaku menyerahkan diri. Sementara soal itu masih kita dalami," pungkasnya.

(***)